Kelompok Tani KMPG Reteh Sejahtera Binaan BRGM- pengelolahan/pembukaan lahan dan pembuatan bedengan demplot Gambut

 Kekompakan Kelompok Tani KMPG Reteh sejahtera di dusun melur rw Reteh lama desa sanglar reteh inhil riau melakukan gotong royong yang ketiga kalinya dengan kompak di lahan gambut percontohan ( demplot) di desa sanglar yang mereka kelola pada senin(15/07/24)






Badan Restorasi Gambut dan Mangrove (BRGM) bersama dengan kmpg kelompok Tani Reteh sejahtera menggelar gotong royong yang ketiga kalinya dalam pengolahan lahan gambut demplot pengolahan lahan tampa bakar (PLTB) pada hari senin tanggal 15 Juli 2024.

Kegiatan tersebut dihadiri semua anggota kelompok Tani Reteh sejahtera, pasdes PLTB desa sanglar yaitu hidayatunnisa, kepala dusun melur mewakili kepala desa sanglar Alfian, T , dan di hadiri juga oleh tokoh masyarakat setempat.


Kegiatan kolompok pertanian gambut ini perdana di sanglar dengan metode pengelolaan lahan tanpa bakar (PLTB) ini dilakukan untuk menghindari terjadinya kebakaran lahan dan hutan terutama di areal gambut.

Dalam penyampaian, pasdes BRGM KMPG hidayatunnisa akan membina kelompok ini agar masyarakat setempat khususnya di lahan gambut tidak mengelola lahan gambut dengan cara membakar dengan adanya program ini kami dari pasdes siap membina semaksimal mungkin demi menjalankan program BRGM untk kepentingan umum masyarakat itu sendiri, kemudian Marsading, SH kepala dusun melur/setempat menyampaikan hal bahwa kami masyarakat setempat menyambut gembira program pemerintah yaitu BRGM DMPG harapannya juga agar kekompakan kelompok ini selalu terjalin erat dalam kekompakannya sehingga ahirnya akan mencapai tujuan yang di inginkan program tersebut hingga berhasil, selain pembinaan pemerintah dalam hal ini semoga juga kedepannya dapat meningkatkan hasil pertanian masyarakat di lahan gambut serta meningkatkan ekonomi rakyat dengan cara mengelola lahan tampa bakar. 


Potensi Desa

Potensi desa adalah segenap sumber daya alam dan sumber daya manusia yang dimiliki desa sebagai modal dasar yang perlu dikelola dan dikembangkan bagi kelangsungan dan perkembangan desa.

Profil Desa

Desa Sanglar berada di kecamatan Reteh, Kabupaten Indragiri Hilir, Riau, Indonesia. Desa Sanglar merupakan desa yang berdiri pada tahun .....

Transparansi Desa

Infografis Pemasukan dan Pengeluaran Keuangan Desa.

Copyright © 2023 Desa Sanglar